Hari Minggu, 18 Desember 2022 PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menggelar BRILian Fest di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Acara ini dibuat dalam rangka memperingati HUT BRI ke-127 tepatnya pada 16 Desember 2022. Tema yang diusung BRI adalah “Tumbuh dan Tangguh”. Amazy ikut memeriahkan BRILian Fest dengan menghadirkan stand yang menjual produk-produk unggulan Amazy Family Resto dan Amazy Frozen.
BRILian Fest juga digelar sebagai bentuk apresiasi untuk semua Insan BRILian (Pekerja BRI) yang telah memberikan kontribusi terbaiknya untuk Memberi Makna Indonesia. Acara dibuka langsung oleh Komisaris Utama BRI yaitu Kartika Wirjoatmodjo beserta Direktur Utama BRI Sunarso. BRILian Fest juga dihadiri jajaran Komisaris dan Direksi BRI Group, serta lebih dari 40.000 Insan BRILiaN beserta keluarganya se-Jabodetabek.
Stand digital zona kanan bahkan dihadiri 65 ribu pengunjung. Di zona inilah Amazy menghadirkan berbagai menu Amazy Family Resto dan Amazy Frozen Food.
Amazy memberi penawaran harga special yang disambut antusias oleh pengunjung yaitu diskon 50% all item untuk 250 pembeli dengan menggunakan QRIS BRImo, debit BRI, kredit BRI, dan BRIZZI. Penawaran ini berlaku untuk menu-menu lezat dari Amazy Family Resto seperti Rice Cup (Blackpepper/BBQ) + Prima, Nasi Ayam Sambal Geprek + Prima, dan Nasi Ayam Sambal Terasi + Prima.
Amazy juga menghadirkan produk-produk frozen food dengan bahan premium dan halal seperti chicken katsu, shabu-shabu, ekado, dan fishroll. Ada juga dua produk terbaru Amazy frozen food yaitu odeng soup
Amazy Odeng Soup terbuat dari bahan-bahan pilihan yaitu ikan segar yang bernutrisi dan bumbu rempah berkualitas yang menjadikan supnya lezat dan harum. Dengan berat bersih 250 gr, Amazy Odeng Soup berisi 16 pcs. Porsi yang banyak dan cocok dinikmati bersama keluarga.
BRILiaN Fest terdiri dari beragam acara yang khusus didedikasikan untuk Insan BRILiaN seperti family gathering dan showcase. Acara ini juga bertabur bintang karena dimeriahkan oleh musisi ternama tanah air seperti Iwan Fals, Slank, Rossa, Padi Reborn, Andmesh, Nella Kharisma, RAN, Yura Yunita, Ayu Ting Ting, Marion Jola, Cokelat, Payung Teduh x Pusakata, dan Diskopantera.
Amazy Family Resto
Amazy Family Resto merupakan jaringan Franchise yang sudah dimulai sejak 2007. Sebelum bernama Amazy, usahanya telah dimulai dari tahun 2002 yang berupa gerobak fried chicken merek MagFood Red Crispy, kemudian dikembangkan menjadi restoran. Amazy Family Resto. Amazy Family Resto memiliki menu-menu andalan yang disukai konsumen sehingga bisa menjadi pilihan tepat untuk para wirausaha yang ingin menjalankan bisnis franchise restoran.
Memilih AMAZY FAMILY RESTO sebagai mitra franchise adalah pilihan tepat karena usahanya sudah teruji selama 20 tahun. Amazy memiliki sistem dan team manajemen yang handal. Amazy Family Resto menjadi pilihan keluarga karena kemudahan dalam belanja. Outletnya sudah tersebar di seluruh Indonesia, juga bisa memesan secara ONLINE melalui aplikasi maupun virtual restoran.
Anda dapat mengunjungi outlet Amazy yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia seperti Jakarta, Tangerang, Bogor, Cilegon, Kabupaten Cirebon (Ciledug, Sumber), Kebumen, Wonosobo, Jember, Tabanan (Bali), Ende (Flores), Ruteng (Flores), Tobelo (Maluku Utara), Gorontalo, Bangau dan KM 18 (Sumatera Selatan), Kabupaten Jambi (Bangko, Kuala Tungkal), Pekanbaru, dan kota-kota lainnya. Tidak hanya di Indonesia, outlet Amazy Family Resto juga telah ekspansi ke Malaysia.
Amazy Frozen Food
Amazy Frozen Food adalah rangkaian produk dari AMAZY FAMILY RESTO, dengan berbagai macam produk olahan makanan beku yang terbuat dari daging ayam pilihan dan minim lemak serta diolah dari bumbu rempah alami tanpa bahan pengawet. Produk berbasis ayam ini menggunakan ayam segar dengan usia sembelih yang sesuai yaitu 8 – 9 minggu, dan tentunya menggunakan bahan baku bersertifikasi halal. Selain itu, ayam melalui proses pembersihan dan pembuangan lemak sebelum diolah dan untuk produk chicken nugget, chicken patty dan sate geprek menggunakan dada ayam tanpa lemak, sehingga tidak perlu khawatir dengan lemak yang berlebih.
Tidak hanya olahan ayam, Amazy Frozen Food juga menyediakan pilihan produk lainnya seperti Beef patty, Roti Burger, Sosis Bratwurst, Rolade sapi, Shabu – shabu, Fish roll, Ekado, Donat Mini, Kentang beku, mozzarella stick dll. Bagi konsumen yang menjalani diet gluten free, produk Beef Patty Amazy dan Sate Geprek merupakan salah satu pilihan yang tepat.
Selain itu, tidak hanya digoreng, produk Amazy Frozen food juga dapat diolah dengan cara direbus seperti (Shabu – shabu, sosis, ekado, fishroll), dikukus (sosis, ekado, fishroll) maupun dipanggang (sosis, Beef Patty, Rolade sapi).
Info pemesanan dan join reseller dapat menghubungi:
Jl. Duren Tiga Raya no. 46 Jakarta Selatan
Telp. 021-79193162 / 79195134
WA : 0811-1347-161
GoFood / Grab Food / Kulina : Amazy Frozen food
Tokopedia : amazy-frozen
Shopee : AmazyFrozenFood